ADSENSE Link Ads 200 x 90
ADSENSE 336 x 280
Bahan-Bahan yang Diperlukan Untuk Membuat Bakpao Ikan Tongkol Manis yang Enak dan Sedap
Bahan-Bahan Kulit Bakpao:
- 350 gram tepung terigu
- 1 putih telur
- 1/2 sendok teh baking powder
- 2 sendok teh ragi instan
- 75 gram tepung tangmien
- 50 gram gula pasir
- 1/2 sendok teh garam
- 180 ml air es
- 30 gram mentega putih
Bahan Isian:
- 400 gram daging ikan tongkol
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh air jeruk nipis
- Secukupnya gula merah
- 100 ml air
- 5 lembar daun jeruk
- 1 sendok teh air asam
Bumbu Halus:
- 6 butir bawang merah
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 2 buah cabai merah besar
- 1 buah tomat merah
- 6 buah cabai merah keriting
- 3/4 sendok teh garam
Cara Membuat Bakpao Ikan Tongkol Manis yang Enak dan Sedap
Cara Membuat Bahan Isian:
- Untuk membuat isia tongkol untuk bakpao kali ini, silahkan lakukan dengan membersihkan ikan tongkol secara merata dengan menggunakan air bersih. Pastikan jika kotoran yang terdapat pada ikan dibersihkan secara merata hingga bersih. Jangan lupa untuk membersihkam bagian kepala, perut dan juga bagian lendir pada ikan. Bila sudah dibersihkan secara merata, silahkan masukkan dalam wadah.
- Dalam wadah, silahkan lumuri ikan dengan menggunakan air jeruk nipis dan juga garam. Aduk-aduk secara merata dan pastikan bila bagian ikan terlumuri secara merata. Setelah itu, diamkan selama kurang lebih 15 menit untuk menghilangkan bau amis yang masih menempel pada ikan.
- Selanjutnya adalah dengan menyiapkan kukusan dan siapkan diatas api yang sedang. Lalu masukkan ikan kedalamya, kukus selama kurang lebih 20 menit hingga matang.
- Angkat dari kukusan dan suwir-suwir ikan dengan menggunakan garpu. Lalu masukkan dalam wadah dan sisihkan sementara.
- Siapkan wajan dan tuangkan minyak kedalamnya. Tumis bumbu yang telah dihaluskan bersama dengan daun jeruk. Aduk-aduk semua bahan ini secara merata sampai tercampur.
- Setelah itu, tuangkan air kedalamnya, aduk merata dan masak sampai semua bumbu didalamnya menajdi lebih meresap ikan tongkol. Tambahkan dengan air asam dan aduk-aduk kembali merata.
- Angkat dan sisihkan dalam wadah.
Cara Membuat Kulit Bakpao:
- Untuk membuat kulit bakpao dapat dilakukan dengan menyiapkan sebuah baskom dan masukkan kedalamnya tepung terigu bersama dengan tepung tang mien. Aduk-aduk semua bahan ini secara merata.
- Lalu tuangkan ragi instan bersama degan gula pasir dan juga baking powder. Aduk-aduk semua bahan ini secara merata sampai tercampur.
- Masukkan putih telur kedalamya dan uleni dengan menggunakan tangan sampai kalis atau tidak lengket pada bagian tangan.
- Tambahkan pula mentega putih kedalamnya bersama dengan garam. Aduk-aduk semua bahan ini hingga kalis dan diamkan selama kurang lebih 30 menit.
- Ambil adonan sebanyak 10 gram dan lakukan pada adonan yang masih tersisa. Ambil satu adonan dan isikan bahan isian dibagian tengahnya. Lalu bentuk dengan bulat dan letkkan diatas kertas roti dengan rapih.
- Diamkan kembali bahan ini sampai mengembang selama kurang lebih 45 menit sampai lembut.
- Kukus sajian ini dalam kukusan selama kurang lebih 10 menit sampai mengembang dan matang secara merata.
Setelah matang, angkat sajian ini dari kukusan untuk kemudian anda akan siap menikmatiya selagi masih panas.
0 Response to "Cara Membuat Bakpao Ikan Tongkol Manis yang Enak dan Sedap"
Post a Comment